OKU Timur, jelajahsumsel.com – Vaksinasi untuk anak usia 6-11 tahun jenis Sinovac dari Badan Intelijen Negara Sumatera Selatan (BINDA Sumsel) terus gencar dilakukan, tanpa terkecuali di Kabupaten OKU Timur.
Vaksinasi BINDA Sumsel yang bekerja sama dengan Pemerintah kabupaten OKU Timur melalui tenaga kesehatan (Nakes) telah dilakukan di seluruh Kecamatan yang ada di OKU Timur.
“Untuk hari ini kita memantau kegiatan Vaksinasi untuk anak usia 6-11 di Madrasah Ibtidaiyah (MI) di Desa Sumber Agung Buay Madang. Vaksinasi dari BINDA Sumsel terus disalurkan untuk mendukung target Pemkab OKU Timur pada sasaran anak usia 6-11 tahun dan Lansia,” kata Perwakilan BINDA Sumsel Posda OKU Timur. Senin (17/01/2022).
Nampaknya BINDA Sumsel khususnya di OKU Timur sangat serius terkait Vaksinasi Covid-19 ini, pasalnya sejak penyaluran Vaksinasi pada target 70 persen dosis pertama kemarin, BINDA Sumsel terus aktif menyalurkan bantuan dosis Vaksin yang menyasar ke Anak-anak usia 6-11 tahun(siswa dan siswi SD Dan MI) Selain itu juga Binda sumsel masih terus mengadakan vaksinasi untuk para pelajar dan masyarakat umum serta lansia di wilayah kabupaten OKU Timur, Seperti hari ini kita mengadakan Giat Vaksinasi bersama tenaga kesehatan dari puskesmas Sukaraja, tambahnya.
“Kita terus mendukung upaya Pemkab OKU Timur dalam Vaksinasi Covid-19 ini. Tergantung kesiapan pihak terkait sendiri seperti Dinkes. Jika ada permintaan dosis vaksin kita siap menyalurkan demi terwujudnya Kabupaten OKU Timur Herd Imunity 100 persen,” ungkap perwakilan Binda Sumsel posda OKU Timur.
Sementara Kepala Madrasah Ibtidaiyah Sumber Agung Apri Wahyudi mengucapkan terima kasih kepada BINDA Sumsel atas bantuan Vaksinasi Covid-19 jenis Sinovac ini. Dijelaskannya untuk sasaran Vaksinasi anak usia 6-11 di MI ini sendiri Berjumlah 200 pelajar MI yang semuanya telah mendapat persetujuan orang tua mereka melalui surat yang persetujuan ditanda tangani orang tua murid.
“Kami ucapkan terima kasih kepada BINDA Sumsel dan Dinkes OKU Timur atas kegiatan Vaksinasi untuk pelajar ini. Semoga dengan vaksin ini dapat merangsang imun anak lebih kuat terhadap infeksi virus Covid-19, serta untuk mendukung pembelajaran tatap muka (PTM),” ujarnya. (Rio)