Martapura, jelajahsumsel.com – Anggota DPR RI 2019 – 2024 Komisi V Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), H. Hana Gayatri, SH., MH. beserta rombongan melakukan kunjungan kerja dan sosialisasi TAP MPR RI di Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur, tepatnya di Desa Sumber Suko Kecamatan Belitang pada Jum’at (18/03/2022).
Beserta rombongan, turut hadir Wakil Bupati OKU Timur periode 2016 – 2021 Fery Antoni SE dan Lilik Setio Rini Fery Antoni yang juga merupakan anggota PAN OKU Timur.
Hanna menyampaikan bahwa sejak ia menjadi anggota DPR RI ia sudah masuk ke kabupaten OKU Timur dan dari tahun 2014 pihaknya sudah melakukan program bedah rumah, dalam satu tahunnya 700 rumah tak layak huni dibedah.
“Sampai tahun ini sudah ribuan rumah kita bedah, untuk tahun ini sekitar 800 rumah tak layak huni akan kita bedah tersebar di Kabupaten OKU Timur, untuk hari ini saja dalam tiga Kecamatan ada lima desa yang kita kunjungi,” jelasnya.
Dikatakannya, dengan adanya sosok Lilik yang mendampinginya akan lebih mudah untuk melakukan program pembangunan di kabupaten OKU Timur. Sebab Lilik sosok yang masih dicintai masyarakat OKU Timur.
“Adanya Lilik sebagai penyambung Lidah saya kepada masyarakat OKU Timur, seperti pembangunan pondok pesantren dan masjid bisa kita lakukan lebih mudah, kalau bedah rumah itu pakai dana Pemerintah namun kalau Pembangunan masjid atau pondok pesantren itu dana pribadi saya, untuk ibadah saya,” ujarnya.
Hanna berpesan kalau pada saat pemilihan legislatif atau Bupati, pilihlah sosok yang berasal dari daerah sendiri. Karena kalau nanti terpilih, maka daerah OKU Timur yang akan dibangun. Kalau sosok dari daerah luar OKU Timur, tentu daerah asalnya yang akan ada pembangunan.
“Saya dapat pesan dari almarhum ibu saya, kalau nanti saya jadi anggota terpilih menjadi anggota DPR RI jangan lupa untuk mengunjungi OKU Timur dan memberikan pembangunan untuk warga, sebab ibu saya berasal dari OKU Timur, makanya dari tahun 2014 saya sudah masuk dan memberikan pembangunan bedah rumah, bangun pesantren dan membantu masjid serta mengusulkan pembangunan irigasi dan jalan-jalan pertanian,” pungkasnya.
Sementara Lilik mengatakan, dirinya masuk menjadi anggota PAN karena tertarik dengan program kerja sosok Hanna yang sangat menyentuh ke masyarakat.
“Ibu Hanna sangat mencintai warga OKU Timur, hampir setiap tahun ia masuk dan memberikan bantuan kepada warga. Ibu Hanna berasal dari OKU Timur dari ibundanya, karena itulah saya ingin berbuat melalui PAN, mudah-mudahan 2024 nanti saya bisa menjadi anggota DPRD Provinsi,” kata Lilik.
Sementara Fery Antoni dalam sambutanya mengatakan dirinya hadir bukan untuk kampanye melainkan hanya untuk mendampingi isterinya.
“Selain itu saya sangat kangen sama warga, ternyata warga belum lupa dengan saya masih mau berfoto bersama saya, saya berharap bila nanti akan ada pemilihan DPR RI bantulah ibu Hanna, sebab ibu Hanna warga asli OKU Timur tentunya kalau beliau masih duduk menjadi anggota RI akan terus membangun untuk warga OKU Timur,” pungkas Fery. (Rio)