Martapura, jelajahsumsel.com -Masyarakat Desa Mendah dan Desa Tran Bunga Mayang kecamatan Jayapura kabupaten OKU Timur Provinsi Sumatera Selatan saat ini mengeluh.
Pasalnya akses jalan penghubung kedua desa ini mengalami kerusakan, sehingga membuat Mobilitas dan aktivitas pengguna jalan mengeluh dan tergangu terutama kendaraan roda empat seperti truk pengangkut hasil pertanian pantauan wartawan (10 maret 2022).
Menurut salah seorang warga setempat saat di wawancarai melalui jaringan whatshaap mengatakan, akses jalan antara desa mendah dan bunga mayang memamg saat ini mengalami kerusakan dan berlumpur apa lagi pada musim hujan seperti saat ini.
Ya, mas saat ini akses jalan penghubung desa mendah dan desa tran bunga mayang rusak serta berlumpur, mobil angkutan hasil pertanian seperti truk susah untuk keluar karena terjebak di dalam lumpur, lihat saja dari video gambar yang kami kirim mas, ujarnya.
Kami warga di sini hanya berharap akses jalan yang kami lalui setiap saat ini dapat betul-betul di benahi n’tah itu melalui pemerintah daerah atau melalui dinas terkait, itu saja harapan masyarakat di sini mas, karena akses jalan ini sangat menunjang segala aktivitas kegiatan kami sehari-hari untuk mengeluarkan hasil pertanian, pungkasnya. (Rio)