Martapura, jelajahsumsel.com – Mobil truk yang bermuatan Pakan ikan dan ayam terguling ke tanah di dusun Tanjung Rejo Desa Tanjung Bulan Kecamatan Buay Madang Kabupaten OKU Timur hari Selasa(12/04/2022).
Ketika di konfirmasi awak media kepada sopir truk Alfin(19)tahun warga muara Dua Kabupaten OKU Selatan,Dia bersama istrinya berangkat dari lampung membawa pakan ayam dan ikan hendak di antarkan dengan tujuan salah toko pakan ikan yang beralamatkan BK 9 Kecamatan Belitang, ketika di Desa Tanjung Bulan ada mobil Avanza warna putih ngebut dari arah berlawanan sehingga sopir truk Flat BE 8906 RX menghindar dari pada tabrakan, terang sopir truk tersebut.
Mobil truk yang bermuatan pakan dengan muatan penuh tersebut akhirnya terguling dan jatuh dari len jalan dan terguling di bawah pohon sawit, istri sang sopir akhirnya pingsan dan langsung di tolong warga setempat.
Angota Polsek Buay Madang ketika di mintai keterangan juga membenarkan kejadian tersebut dan langsung turun kelapangan dan memastikan tidak ada korban jiwa, kelakuan terguling mobil truk yang berisikan pakan ikan tersebut. (Rio)